Terjemahkan

Rabu, 13 Mei 2020

Mantannya Tetanggaku adalah Suamiku - Part III (END)



Tibalah waktu eksekusi rencana Munaroh dan Paijo. Paijo pun sudah meminta temannya untuk melakukan eksekusi tersebut. 
Suatu hari, jam delapan pagi, temannya Paijo itu pun segera mengambil uang Bu Ratih ketika Bu Ratih belum datang ke butik. Hari itu juga, kebetulan sekali, Bu Ratih datangnya agak siang. Kemudian, temannya Paijo itu segera memasukkan ke tas Soimah sewaktu Soimah lagi ke kamar mandi. 
Jam sembilan pagi, Bu Ratih datang bersama Bambang. Bu Ratih langsung menuju ke meja kerjanya. Begitu membuka laci, Bu Ratih langsung terkejut karena melihat uangnya yang ada di laci sudah raib.