Gaes, kini diriku lanjutkan cerita liburan natal diriku di Cirebon.
Hari kedua diawali pagi hari checkout dari penginapan. Setelah checkout, diriku terlebih dahulu membeli sarapan bubur di pinggir jalan dekat penginapan. Selanjutnya, barulah diriku menuju rumah temenku dan berangkat misa natal bareng di Gereja St. Yusuf, Cirebon. Selesai misa tidak langsung pulang, dikarenakan temenku membantu membereskan perlengkapan perayaan natal anak-anak. Kita pergi dari gereja jam 12.00.
Tujuan selanjutnya selepas dari gereja, kita menuju ke Rumah Kue membeli oleh-oleh titipan. Kemudian, kita menuju ke Pasar Kanoman. Di Pasar Kanoman, pertama kali kita makan tahu gejrot terlebih dahulu. Seusai makan tahu gejrot, kita berbelanja oleh-oleh lagi. Setelah cukup lama berkeliling, kita menuju ke rumah makan empal gentong di krucuk. Empal Gentong Krucuk sangat terkenal dan ramai pengunjung yang makan.
Usai dikenyangkan perutnya, kita kembali menuju rumah temenku dan beristirahat sejenak. Pukul 15.30, kita menuju ke Bhinneka Shuttle untuk melakukan perjalanan pulang ke Cikarang. Perjalanan pulang cukup melelahkan terlebih mengalami kemacetan di daerah Kalihurip hingga Karawang Timur. Sehingga kita pun baru tiba di Cikarang sekitar pukul 20.00. Namun, untuk diriku baru sampai rumah jam 21.30, karena diriku harus melanjutkan perjalanan lagi menuju kota Bekasi dengan Elf K.45.
Itulah sekelumit sedikit perjalanan liburanku di Cirebon.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar